JENEPONTO - Badan SAR Nasional (BASARNAS) akhirnya menemukan mayat yang tenggelam diperairan laut antara pulau Libukang - Kassi Kebo, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Minggu (03/03/2024).
Kanit Reskrim Polsek Bangkala, AIPTU Arifuddin membenarkan hal tersebut.
Baca juga:
Dramatik: Hakim Etik Adili Hakim Konstitusi
|
"Ia benar ada mayat di laut ditemukan oleh Basarnas. Basarnas tengah melakukan evakuasi di TKP, " ungkap AIPTU Arifuddin kepada indonesiasatu.co.id melalui sambungan via whatsApp (03/30).
Hanya saja, terkait kronologisnya AIPTU Arifuddin belum tahu jelas. Namun yang pasti kata dia, mayat berjenis laki-laki ini diperkirakan sudah tiga hari tenggelam. Dan baru tadi ditemukan oleh Basarnas.
"Kita belum tahu kronologisnya bagaimana, yang pasti ada mayat di temukan di laut dan belum kita tahu identitasnya, " jelas AIPTU Arifuddin.
Pihaknya sudah mengambil langkah-langkah dengan mendatangi TKP untuk melakukan evakuasi dan identifikasi.
"Tadi sudah ada salah satu keluarga korban yang datang. Korban katanya warga kampung Ciniayo, Kelurahan Bontorannu, " tutupnya. (Syamsir).